Informasi teknologi terupdate dan terpercaya

Cara Menggunakan Paket Kuota VideoMax Di PC / Laptop

TEKNODIARY – Telkomsel merupakan salah satu provider telekomunikasi yang kehadirannya sudah sangat lama di Indonesia, tidak heran jika saat ini penggunanya mencapai hingga jutaan orang. Selain layanannya yang memuaskan, Telkomsel sendiri memiliki bermacam-macam paketan seperti salah satunya yang akan kami bahas pada kesempatan kali ini yaitu paket VideoMax.

Paketan tersebut memungkinkan sobat melakukan streaming atau menonton video tanpa kuota melalui aplikasi khusus yaitu aplikasi Hooq dan Viu yang bisa kalian download secara gratis di Google Play Store.

Namun sayangnya, banyak pengguna Telkomsel yang mengeluh, karena kuota yang mereka gunakan terkadang terbuang sia-sia. Nah agar nggak mubazir nih, berikut ini kami akan memberikan tutorial bagaimana cara menggunakan paket VideoMax di PC maupun Laptop.

cara menggunakan paket videomax di pc

Cara menggunakan Paket VideoMax di PC terbaru

Yuph, kebutuhan internet saat ini memang sangat diperlukan oleh masyarakat, karena dari internet kita bisa memperoleh banyak informasi yang kita butuhkan baik melalui website maupun dengan menonton video online.
Jika kebetulan sobat menggunakan PC / Laptop maka akan lebih bagus, karena bisa mengakses website tersebut dengan tampilan dekstop. Berikut bagaimana cara memanfaatkan paket VideoMax di komputer yang kalian miliki.
  • Pastikan jika kartu Telkomsel sobat sudah terdaftar di Paket VideoMax, jika belum silahkan beli dulu paketannya.
  • Download aplikasi Flyin Injector, setelah terdownload ekstrak filenya dan jalankan softwarenya dengan “Run As Administrator”.
  • Oh, iya Flyin Injector ini termasuk salah satu aplikasi portable yang sangat ringan, jadi sobat tidak perlu menginstalnya terlebih dahulu untuk bisa menggunakannya.
  • Masuk ke tab SSH Setting.
  • Lalu buka situs www.fastssh.com dan buatlah akun SSH di website tersebut. Untuk servernya kalian bisa memilih secara bebas, yang terpenting port yang sobat pilih nanti wajib menggunakan port 80.
  • Ok, setelah kalian membuat akun SSH baru, silahkan menuju tab SSH Setting pada aplikasi Flyin Injector dan isikan datanya.
cara setting flyin injector
  • Jika sudah terisi lengkap, langsung menuju tab Injector dan centang pada opsi “Kuota Video Max”.
setting paket kuota videomax di PC
  • Koneksikan modem kalian ke PC, dan jalankan.
  • Buka aplikasi Flyin Injector dan masuk ke tab Home, lalu pilih menu “Start SSH Tunel” >>> “Start Injection” kemudian akan muncul kotak dialog baru “Host Key Verification” dan silahkan pilih opsi “Accept and Save”.
  • Selesai.

Baca juga :

Itu tadi adalah postingan mengenai bagaimana cara menggunakan paket Kuota VideoMax di PC / Laptop yang bisa kami sampaikan. Ok, sobat, sekian dulu ulasan kali ini, semoga tutorial diatas bisa bermanfaat untuk sobat netters semua.