Informasi teknologi terupdate dan terpercaya
Games  

5 Game Action Android Terbaik Dan Paling Seru 2019

TEKNODIARY – Game action android merupakan salah satu genre permainan yang memiliki jalan cerita tidak kalah menarik dari game MOBA, dimana dalam gameplay nya sobat akan menemui berbagai aksi menantang seperti fighting, perang, tembak-tembakkan dll.

Dengan berbagai aksi tersebut, game jenis seperti ini paling banyak dimainkan oleh anak cowok, namun ada juga sebagian anak cewek yang menyukai genre game action baik itu offline maupun online.
Nah, untuk sobat para pecinta gamers, berikut ini kami memiliki beberapa rekomendasi game action android terbaik dan paling seru yang bisa kalian coba mainkan. Tentunya permainan yang akan kami ulas dibawah ini mempunyai gameplay yang sangat menarik dan menantang.
game action android terbaik

Game action android terbaik dan paling seru 2019

Untuk mendapatkan game action android terbaik tidaklah susah, karena sobat semua bisa mengunduhnya secara gratis melalui Google Play Store kalian masing-masing. Berikut daftar game tersebut.

1. Last Day on Earth: Survival

Last Day on Earth: Survival
Ok, untuk game action android terbaik yang memiliki gameplay seru pertama adalah Last Day on Earth: Survival. Permainan android yang satu ini dikemas dalam game MMORPG dengan genre horror action , dimana sobat harus bisa bertahan hidup dari serangan para mayat hidup atau zombi dalam game tersebut.
Nah untuk melawan para zombie tersebut, kalian harus menggunakan beberapa senjata seadanya yang disediakan dalam game ini, seperti scope, pisau, maupun barang-barang bekas yang tak terpakai lainnya.

2. World War Heroes: WW2 FPS Shooting games!

World War Heroes: WW2 FPS Shooting games!
Game action android terbaik berikutnya yang tidak kalah seru adalah World War Heroes: WW2 FPS Shooting games!. Dalam game ini menawarkan grafis 3D yang cukup menawan, dimana untuk gameplay nya sendiri yaitu kalian akan terjun kedalam medan peperangan.
Menyusup dan bersembunyi lalu menyergap musuh dari belakang, itu adalah sebuah taktik yang harus sobat lakukan jika kalian ingin menang. Jadi tidak hanya mengandalkan senjata api saja, melainkan skill bertarung dengan menggunakan senjata seperti pisau juga diperlukan.

3. Stickman Ghost 2: Galaxy Wars

Stickman Ghost 2: Galaxy Wars
Diantar permainan stickman lainnya, menurut kami Stickman Ghost 2: Galaxy Wars adalah game action android terbaik yang menyuguhkan gameplay paling seru. Memiliki latar belakang permaian diluar angkasa kalian akan berhadapan dengan para musuh seperti alien atau monster yang lainnya.
Untuk bisa memainkan game ini sobat tidak membutuhkan koneksi internet, karena Stickman Ghost 2: Galaxy Wars dikemas dalam permainan action RPG offline. Jadi game ini bisa dimainkan kapanpun yang kalian mau untuk menemani waktu luang sobat semua.

4. Injustice 2

Injustice 2
Nah bagi sobat yang suka dengan tokoh super hero, wajib banget nih mendownload game action android terbaru yang satu ini. Injustice 2 merupakan permainan action fighter yang memiliki grafis sangat bagus serta menyediakan banyak karakter super hero seperti Superman, Batman, Wonder women dan masih banyak lagi.
Dalam game ini juga menyediakan kontes yang bisa kalian ikuti, bertarung dengan pamain lainnya dan raih kemenangan agar sobat bisa berada di puncak. Untuk cara memainkannya tidak perlu bingung, karena permainan ini sudah menyediakan kontrol yang sangat mudah dan simpel.

5. Iron Blade: Medieval RPG

Iron Blade: Medieval RPG
Satu lagi permainan action android terbaik yang tidak kalah seru yaitu Iron Blade: Medieval RPG. Dikemas dengan cerita seperti jaman kerjaan, game RPG android yang satu ini memiliki gameplay yang wajib untuk dimainkan.
Sebelum mendownload game ini, pastikan jika smartphone sobat memiliki RAM 2GB serta CPU dual core 2Ghz keatas agar gamenya bisa berjalan lancar. Jika dilihat dari persyaratannya, Iron Blade: Medieval RPG masuk dalam ketori game android HD karena memiliki grafis serta efek visual yang sangat bagus.
Ok sobat, itu tadi adalah daftar 5 game action android terbaik dan paling seru 2019 yang bisa kalian coba mainkan di smartphone. Nah, kini sobat tidak perlu bingung lagi ketika memiliki waktu luang yang panjang, karena beberapa permainan diatas akan menemani kalian di saat sedang jenuh. Selamat mencoba !!!.